Mungkin sudah banyak orang yang menjelaskan tentang sejarah internet, namun saya ingin berbagi sedikit pengetahuan tentang hal tersebut.

Internet berawal saat negara Rusia pada tahun 1957 (waktu itu bernama USSR, Union of Soviet Socialist Republics) meluncurkan sebuah satelit buatan bernama Sputnik. Amerika Serikat menyadari akan kemungkinan Rusia untuk mengirimkan rudal nuklir dari satelit tersebut. Karena itu Amerika membentuk ARPA (Advance Research Projects Agency) untuk membuat sebuah teknologi dalam menangkal kemungkinan serangan rudal dari Rusia.
Tahun 1962 the RAND Corporation ditugaskan oleh U.S. Air Force untuk membuat sebuah teknologi baru dalam komunikasi, konsep teknologi komunikasi ini adalah pesan harus dibuat dalam bentuk paket digital, masing - masing paket tersebut dapat dikirimkan secara mandiri, jika paket pesan gagal dikirimkan ke tujuan, maka pengirim tahu akan hal ini, paket pesan bisa di kirimkan kembali ke tujuan yang lain. Tahun 1972 ARPANET berubah nama menjadi DARPA (Devence Advance Research Projects Agency) dan tahun 1975 berubah lagi menjadi DARPANET karena saat itu DARPA juga digunakan untuk publik sebagai bisnis jaringan.

Tahun 1983 peneliti dari Winconsin membuat DNS (Domain Name System) agar dapat dengan mudah mengingat alamat komputer daripada mengingat alamat Internet Protocol (IP) yang digunakan untuk penamaan alamat komputer. Dengan teknologi DNS, maka untuk pertama kalinya sebuah komputer dengan alamat Internet Protocol (IP) 144.163.21.141 diubah menjadi my.cool.unix.box dan dapat diakses oleh pengguna internet lainnya. Tahun 1984, ARPANET terpecah menjadi dua jaringan, yaitu DARPANET dan Milnet (jaringan militer), keduanya mempunyai hubungan sehingga komunikasi antar jaringan tetap dapat dilakukan. Pada mulanya jaringan interkoneksi ini disebut DARPA Internet, tapi lambat laun disebut sebagai Internet.

Pada tahun yang sama lahir National Science Foundation Network (NSFNET), yang menghubungkan para periset di seluruh negaradengan 5 buah pusat super komputer. Jaringan ini berkembang untuk menghubungkan berbagai jaringan akademis lainnya yang terdiri atas universitas dan konsorsium-konsorsium riset. NSFNET mulai menggantikan ARPANET sebagai jaringan riset utama di Amerika. ARPANET secara resmi dibubarkan pada bulan Maret 1990. Pada saat NSFNET dibangun, berbagai jaringan internasional didirikan dan dihubungkan ke NSFNET. Australia, negara-negara Skandinavia, Inggris, Perancis, jerman, Kanada dan Jepang segera bergabung. Pada saat ini Internet terdiri atas lebih dari 15.000 jaringan yang mengelilingi dunia (70 negara di 7 benua). Sekitar 25 juta orang dapat saling mengirimkan pesan melalui Internet dan jaringan-jaringan lain terhubung dengannya. Pemakaiannya sudah bukan murni untuk riset, tetapi mencakup kegiatan sosial, komersial, budaya dan lain-lain.

0 komentar:

Posting Komentar